free log

Internalisasi Balai Teknik Sabo


Kategori : Berita Sabo     Tim Penulis : Balai Sabo

  7 months ago



Internalisasi Balai Teknik Sabo

Foto : Internalisasi Balai Teknik Sabo


Balai Teknik Sabo kembali mengadakan kegiatan internalisasi rutin yang dilaksanakan setiap minggu. Pada kesempatan kali ini, Kabalai menekankan pentingnya budaya kerja sebagai dasar untuk mewujudkan lingkungan kerja yang bersih, transparan, dan akuntabel. Tidak hanya berfungsi sebagai pedoman perilaku, tetapi juga sebagai landasan dalam membangun kepercayaan dan integritas di lingkungan kerja, selaras dengan tujuan organisasi. Melalui internalisasi ini, Kabalai berharap setiap pegawai dapat lebih memahami peran dan tanggung jawab mereka serta dapat berkontribusi secara maksimal untuk mencapai visi dan misi Balai Teknik Sabo.





Kabalai juga menekankan pentingnya keterbukaan dan komunikasi yang efektif antara atasan dan bawahan dalam proses pengembangan dan penerapan budaya kerja menuju zona integritas. Ia mendorong seluruh pegawai untuk aktif berpartisipati dalam diskusi dan penerapan nilai-nilai integritas, sehingga tercipta lingkungan kerja yang kondusif dan mendukung kinerja yang optimal. Dengan adanya internalisasi ini, diharapkan seluruh pegawai dapat bekerja lebih terarah, fokus, dan berkomitmen terhadap pencapaian hasil yang optimal, serta mampu memberikan pelayanan yang berkualitas kepada masyarakat.





Bagikan :

Cetak